Skip to main content

Posts

Showing posts from 2009

Tour De Museum Surabaya

Tour De Museum merupakan sebuah rangkaian acara wisata mengunjungi museum yang ada di Surabaya. Acara berkunjung ke museum di Surabaya itu diselenggarakan pada hari Sabtu, 28 Maret 2009 oleh komunitas Wisata Surabaya. Tur keliling monumen dan museum di Surabaya, antara lain : monumen Jalasveva Jayamahe, monumen Tugu Pahlawan, museum Sepuluh Nopember Surabaya, museum Kesehatan, dan museum House of Sampoerna. Panitia Tour de Museum berasal dari mahasiswa/i Fakultas Perhotelan UK Petra sebanyak 17 orang. Partisipasi mereka dalam acara tour de museum ini sebagai bagian dari mata kuliah MICE. Start point berlokasi di monumen Kapal Selam. Sebanyak 27 peserta, terdiri dari anggota Wisata Surabaya dan non Wisata Surabaya berpartisipasi dalam acara wisata mengunjungi museum di Surabaya. Peserta yang hadir tour de museum adalah Astri | Jie | Fahmi | Fakhy | Citra | Chris | Carlos | Remy | Angki | Sisca | Kun Kurniawan | Yuan | Bunda | Lia | Mbok De | Suami mbok De | Anak'e mbok De | Anak...

Romansa Resepsi Nikah cak Ipoul dan Ning Mita

Sebuah undangan online dipublikasikan di milis TPC oleh rekan Gajah Pesing. Manager kopdar TPC memberikan informasi mengenai acara resepsi pernikahan cak Ipoul dan ning Mita (kedua mempelai : blogger dari komunitas B-H-I ) yang diselenggarakan di gedung juang 45 Surabaya pukul 19.00 hari sabtu, 21 Maret 2009. Hari sabtu bahagia telah tiba, blogger TPC yang hadir : Siwi, Angki, Sagung, Fahmi, mbokde Denayanti, dan Cempluk mengenakan batik untuk menghadiri acara resepsi pernikahan kedua mempelai. Siwi, bloggerwati yang biasa mengenakan celana jeans pendek dan kaos namun ketika menghadiri undangan ini mengenakan batik terusan dan rok. Pukul 19.15 wib, kami tiba di tempat acara, tepatnya di lantai 3 gedung juang 45 Surabaya. Nuansa romantis tampak ketika para undangan melihat puluhan bingkai foto mesra kedua mempelai terpajang di sudut ruangan acara resepsi pernikahan. Turut hadir mas Bahtiar, bos B-H-I yang saat acara menjadi juru foto tidak resmi resepsi tersebut. dan tak ketinggalan ...

Salatiga Carnival Centre | Visit Indonesia

Salatiga Carnival Centre ( atau disingkat SCC ) merupakan sebuah karnaval berkelas dunia. SCC diselenggarakan hari minggu, 19 April 2009 di kota Salatiga dengan mengangkat tema World Culture Fashion. Theodrus Gary Natanel selaku President Directur SCC turut mengundang para wartawan dan photografer dari dalam dan luar negeri untuk hadir dan ikut serta dalam peliputan kegiatan Salatiga Carnival Centre. Sebelum diadakannya Salatiga Carnival Centre maka pada bulan Maret hingga April 2009, panitia akan mengadakan lomba fashion on the street 1 km yang akan menampilkan 8 tema busana ( masing - masing tema berjumlah 50 orang ) yang akan diadakan di tiga lokasi wisata kota salatiga. Pendaftaran dibuka pada tanggal 01 hingga 22 Maret 2009. Lomba Fashion on the Street diadakan dalam 3 babak, diantaranya : Babak pertama : Presentasi kostum peserta lomba pada hari minggu, 01 Maret 2009, bertempat di Pendopo mbah Salam Salatiga (Jalan Jenderal Sudirman nomor 123 Salatiga). Babak kedua : Penyisiha...

Desain Baru Jejaring Sosial Facebook

Facebook have New-Look Home Page on March 09 Menikmati indahnya pagi pada hari Sabtu (14 Maret 2009) dengan menjelajah ke situs jejaring sosial Facebook, membuat saya terhentak kaget dengan tampilan baru yang penuh tanda tanya. Desain layout facebook mulai diaplikasikan pada hari rabu, 11 Maret 2009 oleh Mark Zuckerberg dan tim. Perbedaan baru ketika kita membuka facebook adalah kita mendapati 3 fasilitas baru dari pengembang pada tampilan halaman depan setelah login. Filters : Dimana pengguna facebook bisa tetap update dengan teman - teman. Stream : Secara langsung bisa melihat postingan teman - teman kita secara real time, tampilan baru ini dilengkapi dengan fitur update otomatis sehingga pengguna tidak perlu repot melakukan refresh halaman baru untuk melihat aktivitas terbaru dari sesama pengguna lainnya. Publisher : Kita dapat menerbitkan status kita, foto, catatan kita tanpa perlu membuka masing - masing aplikasi. Postingan tersebut akan muncul pada halaman profile kita dan p...

Koprol Pecah Ndase

Koprol dot Com , sebuah layanan microblogging asli buatan Indonesia telah dilaunching pada hari Jum'at, 06 Februari 2009 dengan memiliki 3 bagian utama pada layout dashboard Koprol. 3 layout dashboard Koprol itu terdiri dari filter, stream, dan post . Pada bagian filters , pengguna Koprol bisa melihat nama teman yang telah bergabung dan lokasi kita, stream, bagian layout pada Koprol ini memungkinkan para pengguna bisa melihat posting kegiatan kita ataupun pengguna yang lain dengan disertai foto thumbnail, dan pada bagian post , setiap pengguna bisa memposting status, kegiatan kita. Desain situs jejaring sosial Koprol didominasi warna hijau tua dengan logo bertuliskan KOPROL dimana bentuk huruf O bak pusaran air dan berwarna oranye. Where are my friends ? who else is near me? , begitulah semboyan Koprol yang tampak pada halaman depan. Pendiri Koprol dot Com, Satya Witoelar adalah seorang freelance web designer di Jakarta. Berkat kerja kerasnya dan tim, maka jejaring sosial made in...

Kompas Gramedia Fair 2009

Even bulan Maret 2009 kota Surabaya nampaknya didominasi pameran komputer, bursa buku, dan acara musik dengan mendatangkan grup band terlaris Indonesia. Kompas Gramedia Fair 2009 (KGF 09) merupakan pameran buku terbesar dari penerbit buku Kompas maupun Gramedia. Even KGF 09 berlangsung di Gramedia Expo Surabaya mulai tanggal 11 - 15 Maret 2009 ( hari rabu hingga minggu ). Para pengunjung bisa secara gratis memasuki venue Gramedia Expo untuk melihat koleksi - koleksi buku yang diterbitkan Kompas & Gramedia pada stand - stand pameran dan menyaksikan berbagai acara pendukung pada stage. Di hari pertama (Rabu, 11 Maret 2009), para pengunjung bisa mengikuti beragam acara, salah satunya yakni lomba pembaca berita tingkat SD. Lomba membawakan berita untuk anak sekolah dasar ini dibagi menjadi 2 tahap. Tahap penyisihan yang dilangsungkan selama 3 hari ( tanggal 11 - 13 Maret 2009) dan tahap final yang berlangsung pada tanggal 15 Maret 2009. Penyisihan dalam per hari akan mengambil 3 ora...

SatuKata Gelar Mega Bazaar Computer 2009

Dyandra Promosindo selaku promotor dan konco plek Kompas Gramedia akan menyelenggarakan Mega Bazaar Computer 2009 . MBC 09 serentak diadakan di 7 kota besar di Indonesia, yakni : Jakarta | Cendrawasih, Assembly, Hall A, Hall B - Jakarta Convention Center - Bandung | Be Mall - Yogyakarta | Grand Bima - Jogja Expo Center - Semarang | Duta Pertiwi Mall - Surabaya | Gramedia Expo - Makassar | Ballroom Celebes Convention Center - Medan | Sun Plaza, pada hari rabu - minggu , tanggal 25 Februari 2009 - 1 Maret 2009 ( jam buka MBC 09 pukul 10.00 - 22.00 wib ) . Tiket masuk MBC 09 senilai 5000 rupiah (untuk jakarta) dan 3000 rupiah (untuk Surabaya dan selain Jakarta) . Akan menghadirkan Bintang tamu MBC 09 menghadirkan Grup Band Wali (hari Sabtu, 28 Februari 2009) dan Seventeen dan The Rain (hari Minggu,01 Maret 2009). Mega Bazaar Computer 2009 , khususnya yang berlangsung di Gramedia Expo Surabaya akan dibuka stan IT Clinic (Kompas Lounge) yang diisi oleh Komunitas Blogger Suraba...

Reuni Akbar SMP Al - Falah Deltasari

Tak terhitung berapa lama saya tak saling silahturahmi bersama rekan - rekan SMP dahulu. Sejak lulus tahun 2002 lalu, saya dan rekan - rekan seakan kehilangan kontak. Beruntung, pada bulan desember 2008, salah seorang rekan SMP berkunjung ke rumah dan menyerahkan undangan reuni akbar SMP Al - Falah . IKAAF ( Ikatan Alumni Al - Falah ) kembali menyelenggarakan reuni akbar SMP Al -Falah Deltasari yang dilangsungkan pada tanggal 15 Februari 2009 di Gedung Pekerjaan Umum Sapta Taruna - Jalan Kebonsari 167 Surabaya. Acara dimulai pukul 08.00 wib dengan jadual registrasi alumni yang hadir di meja registrasi. Saya dan rekan - rekan angkatan 09 baru hadir sekitar pukul 09.30 wib. Tawa canda ketika bertemu rekan seangkatan seolah tak bisa terbendung. Maklum..sudah 7 tahun tak bertemu sejak perpisahan SMP dahulu. Pembukaan acara dimulai sekitar pukul 09.45 wib dengan pembacaan Al - Qur'an oleh panitia. Dan dilanjutkan sambutan dari ketua panitia, ketua IKAAF- Lebda , dan kepala sekolah SMP...

Surabaya Terapkan Green Lifestyle

Perubahan iklim menjadi kian terasa di banyak negara, upaya memperbaiki kualitas hidup secara makro harus dilakukan sesegera mungkin oleh berbagai komunitas kreatif, masyarakat, juga pemerintah. Forum reboan Dewan Kota Surabaya diadakan pada hari Rabu ( 11 Februari 2009 ) di Gedung BP3S Jawa Timur. Dengan mengangkat tema “ Car Free Day: Sejauh Mana Manfaat bagi Warga dan Lingkungan Kota Surabaya ”, 3 narasumber dihadirkan Dewan Kota Surabaya , I r.Togar Arifin Silaban, MEng (Kepala Bappedal kota Surabaya), Achmad Basori ( Komunitas Bike To Work Surabaya ), dan Geraldi (Persatuan Insinyur Indonesia) guna mendiskusikan peran warga kota untuk menjaga lingkungan. Beragam komunitas kreatif turut memeriahkan forum reboan, salah satu nya yakni Komunitas blogger Surabaya | Tugu Pahlawan.Com . Acara dibuka pukul 13.45 wib oleh Hermawan Some selaku moderator forum reboan. Bapak Togar Arifin Silaban mengutarakan mengenai Green Lifestyle pada masyarakat, sehingga bisa terwujud Green Society...

Kesalahan Obama Dengan Helicopter

Presiden ke-44 Amerika Serikat , Barack Obama hendak mengunjungi sebuah kongres di Elkhart (09/02/2009) dengan menggunakan helicopter Marine One . Namun, kejadian memalukan terekam oleh wartawan lokal saat presiden Barack Obama hendak masuk ke dalam helicopter. Konsentrasi yang tertuju untuk memberikan sapaan lambaian tangan kepada khalayak membuat nya lupa melihat pintu helicopter di belakangnya dan kepala Barack Obama pun terbentur pada pintu tersebut. Kejadian yang sama juga menimpa mantan presiden George W. Bush saat menjabat di masa pemerintahaannya. Kepala Bush terbentur oleh pintu helicopter kelautan. Mantan presiden Amerika Serikat, Bush terbentur oleh pintu helicopter sumber inspirasi disini

Seminar HypnoSpeaking Surabaya

Guyuran hujan di kota Pahlawan siang itu tak menyurutkan saya menghadiri seminar Hypno Speaking di Hotel Inna Simpang - Surabaya (07 Februari 2009). Kehadiran saya tentunya berkat keberhasilan iming - iming teman sekampus mengenai pemateri seorang presenter TV kawakan dan harga tiket yang diberi setengah harga karena adiknya temen sekampus saya adalah panitia penyelenggara ( harga tiket asli untuk mahasiswa Rp.149ribu menjadi Rp.75ribu ). Acara baru dimulai pukul 13.45 wib, dengan kehadiran Ronni Waluya , presenter TV Gallileo, penyiar radio di Jakarta, dan seorang trainer. Beliau mengangkat tema " Because Success Depend on The Way You Spea k" sebagai bahan ajar kepada peserta yang hadir dalam seminar Hypno Speaking. Sesi pertama para peserta diminta sang pembicara untuk memperkenalkan diri satu - persatu maju ke depan panggung. Rasa percaya diri peserta diuji oleh mas Ronni Waluya dalam mengatasi rasa grogi, minder, dan demam panggung. Saya yang turut memperkenalkan diri se...

Pengguna Facebook Indonesia tertinggi di ASEAN

Masyarakat IT Indonesia di tahun 2009 nampaknya bakal meninggalkan layanan social network Friendster dan berbondong - bondong akan mencari situs pertemanan online yang lebih menarik seperti Facebook . Facebook telah membius jutaan pengguna internet di seluruh belahan dunia. Tua, muda, pegawai, pejabat, bahkan calon presiden turut menikmati indahnya berada dalam alam Facebook . Umat - umat baru Facebookers telah membuat jarak berkomunikasi dan bersosialisasi antar anggota menjadi tiada batas. Coba kita tengok grafik pertumbuhan Facebook yang bergerak cepat dibanding layanan Friendster yang semakin menurun. Grafik penurunan pengguna Friendster berdasarkan Alexa Grafik kenaikan pengguna Facebook berdasarkan Alexa Pertumbuhan grafik pengguna Facebook di Indonesia juga mengalahkan negara tetangga seperti Singapura, Thailand, dan Malaysia. 1.048.334 pengguna internet di Indonesia telah bergabung dengan Facebook hingga 02 Februari 2009 dan angka tersebut mengalahkan pengguna dari ne...

10 Gadget Menggairahkan di Tahun 2009

Beragam cool gadget, new tech product, online service di tahun 2009.. The Nokia 5800 XpressMusic Ponsel keluaran Nokia memiliki keunggulan berupa touchscreen, bentuk yang sexy akan menggairahkan pasar ponsel di tahun 2009. Read more.. Custom Dell Notebooks Dell sebagai perusahaan notebook terkemuka akan merilis bentuk notebook yang memiliki desain funky. Read more.. Sony Rolly Sonny Rolly yang merupakan produk MP3 keluaran Sony, mampu berputar - putar menyerupai tarian. Read more.. Big Stage Web Application Sebuah layanan web, dimana user atau pengguna internet bisa mengupload 3 foto dan secara otomatis big stage akan membuat beragam konten, diantaranya : film trailers, foto, video games. Read more.. Pacemaker Pemutar musik portabel yang bisa dibawa kemanapun dijuluki juga pocket sized DJ System . Kita bisa memainkan dan mengkombinasikan musik dengan telapak tangan saja. Read more.. New Intel Chip Intel mengeluarkan produk chip terbaru dengan kecepatan 3 kali peningkatan kinerja dari ...