Skip to main content

Posts

Showing posts from April, 2007

Planet Baru Mirip Bumi

Planet Baru Mirip Bumi Planet 581 C Ketika lagi nonton berita di TV, ada satu berita yang menurut saya menakjubkan dan ini merupakan salah satu kekuasaan Yang Maha Kuasa. Sebuah penemuan planet baru yang diberi nama 581 C, di luar sistem tata surya kita yang mirip bumi. Sekilas deskripsi mengenai penemuan planet 581 C ini : - Dilihat dengan menggunakan teleskop observatorium Eropa Selatan di La Silla Cile. - Planet ini mengitari bintang merah Gleise 581 - Memiliki kandungan air - Temperatur dan bentuk belum diketahui pasti - jarak dari bumi 120 triliun mil (wuih...jauh banget yah) Nih yang nemuin para ahli astronomi asal Eropa loh..(kapan ahli astronomi Indonesia membuat gempar dunia yah ??hehe).Kalau bumi semakin lama semakin banyak polusi, banyak sampah, banyak hutan gundul, dan banyak pencemaran air, terus gak bisa nampung orang.. Yah, kita pindah aja ke planet baru itu. Hehehehe.. Sumber inspirasi : http://liputan6.com

Unas ku Sayang

Unas ku Sayang Besok merupakan hari penentuan bagi rekan rekan smp untuk melaksanakan ujian berskala nasional. Sekali dalam hidup. ( menentukan lulus atau tidak ). Ngomongin soal ujian tersebut, adik ku yang kedua dan ketiga, ikut dalam UNAS ini. Yang satu udah minggu kemarin (sma kelas 3) dan yang satu besok (smp kelas 3), aku berdoa agar kedua adik ku ini lulus. Dan saya mendoakan pula bagi rekan rekan pelajar di mana pun berada agar sukses dan lulus. amin. Tapi ada yang mencengangkan setelah saya membaca koran maupun televisi tentang ada nya kebocoran soal saat UNAS di sma minggu kemarin. Sebuah stasiun televisi swasta, secara gamblang berani mewawancarai pelaku (siswa) yang membeli jawaban soal dengan harga jutaan dan oknum yang memberikan jawaban. Sungguh dilema sekali, jika DEPDIKNAS membuat sistem yang baik akan tetapi ada sebagian oknum yang melanggar. Semakin banyak akal saja, setiap orang di negeri ini untuk meraup uang. Selamat menempuh UNAS bagi rekan rekan yang mengikuti ...

Aneh bin ajaib

Aneh bin ajaib Tulisan ini dikisah kan juga pertemuan cempluk dengan Pemilik Blog Jomblolicious Check this out !! Setelah mengikuti ujian Statistik Komputasi 2, rasanya pengen balik dan istirahat buat prepare ujian besok (mengistirahatkan pikiran yang panas sehabis ujian.*hayah*) di rumah. Sesampai di rumah, langsung bergegas tidur. Ketika bangun bangun..saya melihat jam pada HP dan ternyata menunjukkan pukul 15.00 wib, yang mana jam 15.30 wib saya baru ingat ada kuliah Pengantar Manajemen. Waduh...jadi serba cepet deh yang saya lakuin waktu itu, ya mandi, solat, trus mau berangkat, perut mules (krucuk krucuk bunyi perut saya *itu laper atau perut mules y.hehe*), yaudah saya ke belakang dulu. Sampai di kampus pukul 15.40 wib (telat kan berarti), trus saya pun lari tunggang langgang menuju ruang 6. Sesampai disana, nah loh, kelas kok sepi banget yah (bingung, nafas ngos ngosan, keringat bercucuran.*hayah*), telpon temen (nama nya : angga) : aku : eh ang, km dmana men ? angga : di masji...

Postingan ke 100, penuh kesalahan,perlu instrospeksi

-------------------------------------------------------------- Postingan ke 100 , penuh kesalahan , perlu instrospeksi .. -------------------------------------------------------------- Tepat postingan yang ke - 100 . Tak terasa udah setahun ini saya menekuni dunia blog. Saya pun perlu melakukan instrospeksi diri terhadap kesalahan kesalahan yang pernah saya perbuat di dunia maya ini ( ngeblog ). Untuk itu, postingan ini saya akan melakukan instrospeksi diri. salah satu nya sebuah penulisan blog yang terkadang masih tidak mencantumkan sumber aslinya, bahkan artikel yang copy paste dari ide orang lain. Dan Alhamdulillah, hari ini atau tanggal 17 April 2007, salah seorang blogger mengingatkan saya bahwa tulisan saya menyimpang dari etika per- blogger an. Terima kasih kepada rekan : Masbuchin yang mengingat kan saya dan kepada mas Galih selaku pemilik blog http://blog.galihsatria.com ( yang saya pungut ide nya ), dan juga kepada rekan Pinky Angga Mahardhika yang sudi mengijinkan saya mem...

Personal Excellent

Personal Excellent Hari jumat yang lalu, saya mengikuti kuliah tamu yang digelar hima di kampus. Pakar yang diundang yaitu mas Adnan Rachmat Anom Besari ( dari Al Uswah ). Sengaja himpunan, mengambil materi Personal Excellent, dimaksudkan agar para pengurus memiliki kepribadian yang handal dan mampu berkontribusi nyata. Dan ini merupakan sekilas apa yang saya dapat dari kuliah tamu ini. Pada awal materi ditunjukkan mengenai Siapa diri kita. Menurut JC Maxwell, manusia dibagi visinya ada 4 : manusia pengembara, manusia pengikut, manusia peraih prestasi, dan manusia pemimpin. Dan sikap manusia pemimpin ini yakni dia memiliki visi, mengejar nya, dan membantu orang lain mengejarnya. Dan How To Be Excellent : Pertama kita harus ikhlas, kedua kita harus punya mimpi ( banyak orang sukses karena ia memiliki impian dan cita cita yang tinggi - Imajinasikan, rasakan semangat mengalir di seluruh pembuluh darah kita ), Ketiga yakni Take Rapid Action ( mengambil suatu tindakan yang cepat - Salah s...

Sherina Primadona - Ku Disini

Sherina Primadona - Ku Disini Stop redam amarah mu Namun jangan berlalu Hentikan tangismu Lenyapkan ragumu Yang selalu lupakan Semua nya tlah termaafkan Tataplah hari baru Berlari bersamaku Jangan menyerah kudisini Genggam erat tanganku Jangan sembunyi, kudisini Genggam erat jiwaku..Ooo Reff : -------------------------------------- Jangan menyerah ku disni genggan erat tanganku. Jangan sembunyi ku disini Genggam erat jiwaku -------------------------------------- Lihat wajahku lagi Lihat wajahmu lagi Katakan cinta mu Dan untuk selamanya Jangan menyerah ku disini Genggam erat tanganmu Jangan sembunyi kudisini Genggam erat jiwaku,,Oooooo Reff : ----------------------------------------- Jangan menyerah kudisini.. Disini Genggam erat tgn ku Jangan sembunyi kudisini Genggamm erat jiwaku,,Oooo ---------------------------------------- Download lagu Sherina - The Cat - Jikustik - Ost Badai Pasti Berlalu Sherina - Primadona - Ku disini klik Disini Sherina - Primadona - Lari Dari Realita klik ...

Forum Blogger

Forum Blogger Tepat tanggal 06 April 2007 , cempluk mendirikan (*hayah, kayak mau bikin perusahaan aja.hehehe*) ajang diskusi, sharing, tanya jawab seputar per blog an. Untuk itu saya mengundang ( perlu undangan resmi gak yah ??hehehe ) rekan rekan blogger ( tua, muda, besar, kecil, dsb ) di seluruh Indonesia juga luar Indonesia untuk bergabung dalam forum ini. Forum ini gratis dan bila ada pihak pihak yang mengatasnamakan forum blogger ini bayar, maka itu merupakan tipuan. Waspadalah ! (hayah, kok malah ngomong yang gak gak..heheh ). Anda bisa mengklik forum pada bagian menu atau klik disini . Mungkin itu saja laporan yang saya berikan.

Sesuatu terlihat sulit sebelum dikerjakan

Sesuatu terlihat sulit sebelum dikerjakan Motivation is what gets you started, habits is what keep you going. Motivasi memacu keberanian Anda untuk melangkah, sedangkan kebiasaan menjadikan Anda terus melangkah. FitnessFirst Club Menceritakan impian dan kemungkinan-kemungkinan kesuksesan besar pasti sangat menyenangkan. Tak jarang waktu kita habis hanya untuk membuat perkiraan-perkiraan atau wacana dari A sampai Z. Terkadang sampai kita lupa makan dan minum apalagi menunaikan tanggung jawab yang harus kita selesaikan. Realitas tersebut akan bertolak belakang bila sudah sampai pada tahap realisasi atau pelaksanaan. Mencanangkan target dan strateginya saja mungkin kita sudah mulai enggan. Seringkali pada tahap selanjutnya kita akan kehilangan fokus dan kemauan. Tidak mengherankan bila tindakan permulaan untuk mewujudkan impian yang sudah dibicarakan sampai mulut berbusa-busa tadi tidak menghasilkan apa-apa. Kalaupun langkah permulaan sudah cukup baik, tetapi bila pada pelaksanaan berikut...

Get Ready ??

Get Ready ?? Sehabis kuliah mk kewirausahaan, dosen saya sedikit menyinggung tentang penting nya memupuk sikap enterpreneurship (berwirausaha) demi meningkatkan ekonomi dan juga sedikit menyinggung tentang ASEAN Free Trade Area. AFTA yang rencana nya akan dibuka tahun 2010 dan Indonesia turut menyemarakkan nya.. Dimana ketika era tersebut diberlakukan secara global, tidak ada barrier atau penghalang lagi bagi pekerja luar negeri, pengusaha luar negeri untuk mengadu nasib nya di negeri gemah ripah loh jinawai ini.. Yang mungkin perlu direnungkan, sudah siap kah kita bersaing dengan pekerja pekerja asing, dengan pengusaha pengusaha asing ?? Kita mengetahuai bersama, jika negeri ini masih banyak memuntahkan pengangguran dan berlomba lomba untuk bisa menjadi pegawai negeri. Semakin ngeri saja jika AFTA ( ASEAN Free Trade Area ) kita terapkan sementara kita belum mumpuni mengejar nya..