Teknik SEO - Internet Bussiness - Webpreneurship
National Seminar of Technology telah selesai digelar oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Computer Informatika - HMTC ITS pada hari minggu, 02 november 2008.
Pembicara handal di bidang netpreneur dihadirkan dihadapan 100 peserta yang memadati hall intiland tower - lantai 3, mereka adalah bapak Arianto, bapak Cosa Aranda, bapak Romi Satria Wahono, dan saudara Masbuchin.
Acara Seminar dibuka dengan sambutan dari Ketua Jurusan Teknik Informatika ITS bapak Yudhi Purwananto dan dilanjutkan dengan sambutan ketua himpunan mahasiswa saudara Deden Ade Nurdeni lalu acara inti pun dimulai dengan dipandu ibu Umi Laily Yuhana.
Sesi pertama dimulai pukul 09.00 wib oleh bapak Arianto, seorang consultan pada perusahaan Internet Marketing & Training - IM SOLUTION dengan membahas mengenai peranan SEO - Search Engine Optimization. Fakta yang melatarbelakangi perlunya SEO sebagai teknik pemasaran online karena 70 % pengguna internet menggunakan search engine untuk mencari informasi berita dan produk dan 80 % pengguna internet hanya akan mengunjungi halaman awal pada pencarian search engine.
Ketika berbicara mengenai teknik SEO maka kita harus mempelajari 3 hal : menentukan target market berdasarkan wilayah geografi, menentukan bahasa yang digunakan oleh target market, serta kita harus menentukan keyword atau kata kunci yang umum digunakan oleh calon pelanggan. Teknik melakukan pengoptimalan SEO bisa dikelompokkan menjadi 2 kategori, yakni : Search Engine Optimization On Page dan Off Page.
SEO On Page biasanya menitikberatkan pada penstrukturan ulang kembali unsur - unsur suatu website agar robot dari search engine lebih mudah membaca website kita, dan teknik SEO On Page ini umumnya dilakukan dengan meletakkan keyword pada title atau judul halaman dan menyebarkan keyword di seluruh halaman website dengan aturan yang sesuai dengan kaidah dan algoritman search engine.
SEO Off Page merupakan salah satu teknik SEO dengan tujuan meningkatkan link tautan dari website lain yang mengarah pada website kita. Hal yang biasa dilakukan adalah dengan mensubmit ke berbagai layanan social bookmark, website direktori, serta link exchange ( pertukaran link sesama pemilik blog, website ).
Bapak Arianto juga menjelaskan mengenai Google Adwords. Setelah 1 jam berlalu, maka dimulailah tanya jawab.
Pukul 11.00 wib sesi kedua pun dimulai oleh bapak Cosa Aranda, pebisnis sukses di bidang internet marketing. Beliau menjelaskan mengenai rahasia bisnis internet sukses bagi pelajar dan mahasiswa. Beragam bisnis internet merabak di Indonesia, diantaranya : Internet Marketing, Blog / Site Monetizing, Membership Site, Online Store dan Digital , Product, Domain Parking, Site / Domain Broker, Content Writing, dan masih banyak lagi. Bapak Cosa Aranda mengatakan bahwa bisnis yang cocok diterapkan untuk pelajar, mahasiswa adalah blog monetizing dan content writing. Di sesi terakhir, pembicara berpesan bahwa yang bisa menentukan kesuksesan anda adalah diri anda sendiri.
Acara ISHOMA dilangsungkan pukul 12.00 - 13.00 wib dimana setelah itu akan dilanjutkan oleh pembicara dari Jakarta yakni bapak Romi Satria Wahono - owner Ilmukomputer.com.
Webpreneurship, itulah tema yang dibawakan oleh bapak Romi Satria Wahono pada acara SCHEMATICS tersebut.Tiga model bisnis di Internet itu terdapat 3 macam : menjual produk di Internet, menjadi publisher iklan dari kreativitas maya yang dibuat, dan menjual diri lewat blogging dan personal branding.
Menjual produk di internet seperti menjual produk elektronik ( bhinneka.com ), aneka kebutuhan rumah tangga ( amazon.com ). Menjadi publisher iklan di internet dalam bentuk buat situs web kemudian memasang iklan atau product affiliate di situs web kita.
Ketika waktu beranjak kian sore, maka panitia memberikan waktu istirahat untuk solat ashar. Dan selepas solat ashar, materi pun dilanjutkan oleh pembicara muda saudara Masbuchin pemilik ITgossips.
Wah mau dong fotonya :D
ReplyDeleteWah banyak ceweknya oi.
ReplyDeletesangat bermanfaat sekali gan, salam saya backlink yang cepat terindex google biar bisa seo dan internet marketing
ReplyDeletePostingan yang bagus.
ReplyDelete... terima kasih sudah berbagi
This comment has been removed by the author.
ReplyDeleteini kegiatan bagus dan bermanfaat
ReplyDeleteLihat Kami