Skip to main content

Libur Asyik Berkunjung PG Toelangan

Pabrik gula Tulangan, atau disingkat PG Toelangan (ejaan jaman dahulu kala) berdiri pada tahun 1850. PG Toelangan berada di kecamatan tulangan, kota Sidoarjo, propinsi Jawa Timur, Indonesia itu merupakan salah satu pabrik gula milik PT Perkebunan Nusantara X.

Hari minggu yang lalu (4/7/2010),saya mendapatkan momen istimewa untuk bisa masuk ke dalam pabrik gula Toelangan. Om Pri menawarkan pada kami untuk melihat proses mulai dari bahan baku tebu yang disetor para petani sampai menjadi gula.Dalam proses awal inilah seharusnya para petani sdh mensortir kualitas tebu yang dikirim ke pabrik antara lain :
- bersih dari daun - daun dan akar - akar tebu
- batang tidak termasuk pucuk tebu yang berwarna hijau daun   karena batang ini tidak berasa manis.
Selain akan mempengaruhi warna cairan gula,juga pengaruh rasa gula dan proses penghancuran batang tebu jadi terhambat. Sebaiknya petani menjadi sumber pertama yang mensortir mutu batang tebu sebelum dikirim ke pabrik.

Proses pengolahan tebu menjadi gula pasir membutuhkan alur proses yang panjang, dan membutuhkan pengawasan hati - hati oleh para pegawai yang bertugas. Apabila terdapat satu proses saja yang bermasalah, maka seluruh rangkaian pengolahan menjadi bermasalah pula.

Proses secara sederhananya seperti ini : dimulai dari memasukkan bahan baku, yakni tebu ke dalam mesin pembersihan dan pemotongan tebu, kemudian dilakukan proses pembersihan lagi. Pada proses pemerasan tebu tidak serta merta mengeluarkan air tebu murni, masih terdapat kotoran berupa tanah dan bagian tanaman tebu yang melekat, sehingga proses pemilahan air tebu memerlukan beberapa tahapan proses lagi. Seluruh rangkaian proses mengolah tebu menjadi gula pasir pada mesin - mesin di PG Toelangan masih menggunakan mesin buatan negeri Belanda tahun 1919, 1940, dan 1928. Bahkan bangunan pun masih asli arsitektur negeri Belanda. "Hmm..kokoh sekali yah buatan dari Belanda ini", gumamku. Selepas memilah air tebu maka dilakukan pengadukan pada bak penampung besar, dimana pada proses ini juga dimasukkan beberapa zat kimia tak berbahaya untuk bisa menghasilkan gula pasir berkualitas. Pengecekan kekristalan gula juga dilakukan oleh pegawai. Berdasarkan penuturan om Pri, bahwa di PG Toelangan merupakan pabrik gula paling tradisional dari seluruh pabrik gula yang ada di Jawa Timur.

Permasalahan tidak hanya proses yang berhubungan dengan mesin dan pegawai yang bekerja pada PG Toelangan. Hampir setiap saat, demonstrasi petani tebu yang mengeluhkan rendahnya daya beli bahan baku dari PG Toelangan selalu ada di kantor PG Toelangan, bahkan demonstrasi terjadi dari para pegawai sendiri yang menuntut kenaikan gaji.

Perlu diketahui juga bahwa PG Toelangan adalah pabrik yang bergerak dalam bidang jasa, dimana pendapatan perusahaan yang diterima berasal dari pemrosesan mesin bukan berasal dari pembuatan produk. Input berupa bahan baku berasal dari para petani dan output berupa gula pasir nantinya akan diambil dan dijual oleh para investor. Sedangkan PG Toelangan memperoleh pembayaran jasa pemrosesan dari penjualan tersebut.


Liburan sekolah akan bernilai positif dan bermanfaat bila digunakan untuk berekreasi sembari belajar, salah satunya di PG Toelangan ini kawan. Jadi, tak ada salahnya bila rekan - rekan pembaca budiman meluangkan waktu bersama keluarga/sahabat tuk mengunjungi PG Toelangan.

Comments

  1. Mudah-mudahan kalau aku punya banyak waktu,kang boleh dung ajak saya saja di sana mungkin asyik atau lebih asyik lagi.

    ReplyDelete
  2. wah saya baru tahu low mas cara proses buat gula kayak gt ternyata panjang banget ya.btw memang bangunan belanda kokoh tak tertandingi :p dipakai sampai jaman sekarangpun masih awet,g tau kenapa kok bisa gitu..nice info bro :)

    ReplyDelete

Post a Comment

Assalamualaikum

1. Ucapkan Basmallah
2. Silahkan menuliskan komentar pada artikel cempluk di kotak yang tersedia dengan hati berseri seri dan senyum mengembang (kiri 2 cm kanan 2 cm).
3. Setelah selesai menulis komentar baca Hamdalah. Silahkan klik post comment..
4. Selesai !!! cempluk mengucapkan terima kasih atas komentar mbak, mas yang telah merelakan waktu nya menulis komentar ini.
5. Jangan sungkan dan lupa tuk balik lagi yah di artikel cempluk berikut nya

Wassalamualaikum


Salam Perjuangan,

Cempluk
http://andibagus.blogspot.com

Popular posts from this blog

Mudahnya Membangun Biro Perjalanan Umroh dan Haji Plus

Terhitung sejak tanggal 23 Februari 2012, Cempluk bekerjasama dengan agen travel Umroh dan Haji Plus, PT Arminareka Perdana, dengan ditunjuknya KANTOR PERWAKILAN KERTAJAYA SURABAYA sebagai kantor perwakilan Armina. Apabila rekan-rekan netter/blogger memiliki keinginan untuk menunaikan ibadah umroh maupun haji plus, dapat menjalin kerjasama dengan Cempluk. Kami membuka kesempatan kepada anda untuk menunaikan ibadah umroh ataupun haji plus secara GRATIS. Apabila bapak/ibu telah bergabung terlebih dahulu menjadi jamaah Armina dengan tanda daftar awal Rp.3.500.000, selanjutnya bapak/ibu cukup mereferensikan mitra bapak/ibu untuk berangkat umroh/haji bersama Armina dan mendapatkan bagi hasil dari Armina sebesar Rp.1.500.000/jamaah mitra bapak/ibu. Berikut ilustrasi apabila anda bergabung menjadi jamaah Armina: Apabila rekan-rekan netter/blogger berminat untuk bergabung atau memperoleh keterangan lebih lanjut terkait Armina, dapat menghubungi Cempluk dengan meng-add 

Review Film "Thank You For Smoking"

Film " Thank You For Smoking " diawali dari sebuah tayangan talk show “Joan Lunden” yang mengulas bahaya merokok pada usia remaja. Beberapa narasumber diundang dalam talk show tersebut, diantaranya remaja pengidap kanker ganas akibat kebiasannya merokok, Robin Williger (15 tahun), Nick Naylor, wakil direktur dari Akademi Kajian Tembakau, narasumber lain yang turut diundang berlatar belakang sebagai: ketua ibu-ibu yang menentang remaja perokok, ketua asosiasi paru-paru, pembantu utama layanan kesehatan dan kemanusiaan. Dalam talkshow tersebut, sang pelobi "Nick Naylor" dapat mematahkan argumen dari perwakilan senator.  Sembari mengakhiri percakapan, bahwa perusahaan rokok dimana Nick bekerja akan mengucurkan dana 50 juta dolar yang ditujukan untuk membujuk remaja agar tak merokok. BR, si bos dari Nick Naylor nampaknya kesal dengan direct statement pada acara talkshow di stasiun televisi yang terlontar dari ucapan sang pelobi. Namun lagi-lagi Nick dapat

Cempluk Weekend Activity

Cempluk Weekend Activity Sabtu 22/09 ini cempluk memiliki dua agenda kegiatan penting dan menarik. Meski dilakukan saat ramadhan, namun semangat untuk menghadiri acara tak pernah padam..hehehehe.. Ini terbukti dengan antusiasme rekan rekan beserta cempluk untuk hadir di dalam acara ini. 1. Rapat Umum Mahasiswa Jurusan ( RUMJ ) HMT C ITS Yup..Ini merupakan kali ketiga ( on September ) rapat umum mahasiswa jurusan digelar di kampus cempluk, dimulai pukul 10.00 - 16.00 WIB, pimpinan sidang pun memulai agenda rapat dengan mengetuk palu sebanyak 2x. Detail rapat , tidak akan cempluk bahas pada postingan blog ini dikarenakan agenda rapat merupakan tertutup untuk non mahasiswa di kampus cempluk itu sendiri. Cempluk beserta angkatan 2005 pun hadir. Bukan hanya dari angkatan 2005 saja, namun angkatan 2003, 2004, 2006 pun hadir dalam rapat ini. Dalam RUMJ itu sendiri : penyampaian pendapat, penampungan aspirasi, debat antar mahasiswa merupakan hal yang wajar dan disambut baik dalam RUMJ ini, ka